Perayaan Natal, Gubernur PBD :  Wahana Membangun Persaudaraan

SORONG– Mengusung tema “Allah Hadir Untuk Menyelamatkan Manusia ” (Matius 1 : 21-24) Perayaan Natal Pemerintah, TNI/ Polri dan Masyarakat Provinsi Papua Barat Daya (PBD) di Gedung Lambert Jitmau, Rabu, 7 Januari 2026 berlangsung penuh sukacita cita.

Suasana perayaan Natal Pemerintah, TNI/Polri dan Masyarakat Papua Barat Daya. (Rosmini/SuaraSorong.com)

Diawali dengan persembahan vokal group paduan suara,  ibadah puji-pujian turut menampilkan pejabat eselon II Pemprov Papua Barat Daya.

Para pejabat yang hadir dalam perayaan Natal di Gedung LJ, Rabu (7/1/2026). (Rosmini/SuaraSorong.com)

Dari rangkaian penyalaan lilin Natal diikuti dengan khotbah Natal yang dipimpin Ev. Sevanya Yewun, suasana berlangsung begitu khidmat.

Gubernur PBD Elisa Kambu dalam sambutannya mengatakan perayaan Natal, lepas tahun dan sambut tahun 2026 ini digelar Pemerintah Provinsi Papua Barat Daya sebagai ungkapan syukur karena Tuhan baik untuk kita semua.

“Dalam ibadah kita tidak hanya berkesempatan memuji dan memuliakan Tuhan tapi kita juga mengumandangkan kebenaran Firman Tuhan bahwa Tuhan hadir untuk menyelamatkan keluarga,”ujar Gubernur.

Lebih lanjut dikatakan bahwa perayaan Natal ini juga merupakan peluang, wahana untuk bisa menyapa satu dengan yang lain karena sebelumnya semua sibuk dengan aktivitasnya masing-masing.

“Jadi ini merupakan kesempatan untuk melihat satu dengan yang lain bahwa kita semua masih ada,”tandas Elisa Kambu.

Perayaan Natal ini juga merupakan wahana untuk membangun persaudaraan, silaturahim diantara kita.

“Ini kesempatan untuk kita bertemu. Di sini tidak ada perbedaan, kita semua sama, kita satu. Karena biasanya menghadap pimpinan, Wali Kota saja setengah mati, susah ketemu tapi hari ini bisa gampang ketemu, Pak Bupati dan kita yang lain juga begitu,”ujar Elisa Kambu

Gubernur juga mengatakan kita yang hadir dalam perayaan Natal ini beruntung karena bisa menerima pesan langsung dari firman Tuhan.

Tuhan menyatakan kasihnya melalui kebenaran firman Tuhan karena Tuhan sayang sama kita.

Dikatakan oleh Elisa Kambu bahwa Tuhan mau di tahun 2026 ini kita lebih baik lagi.

Seraya meminta dibacakan  Mazmur 25 : 14, Gubernur mengatakan bahwa kita beruntung karena sudah mendapatkan arahan dari Tuhan untuk perjalanan di 2026.

“Tahun 2026 ini merupakan tahun berkat, banyak hal yang akan terjadi dan itulah keyakinan kita bahwa Tuhan sudah mengarahkan kita. Jadi nanti kalau ada yang terjadi dan kita jalani itu kembali kepada keyakinan kita,”tandas Elisa Kambu.

Ucapan syukur dipanjatkan karena bisa hadir pada acara yang sangat mulia ini. Tahun 2025 telah dilewati dengan berbagai dinamika.

“Kita bersyukur karena bisa melewati dengan baik. Pak Wali Kota akhirnya bisa dilantik jadi Wali Kota, pak Bupati dan kita semua dengan tugas-tugas kita,”ucap Elisa Kambu.

“Saya mengajak kita semua mari tidak boleh bersungut-sungut, tidak boleh iri hati, dan tidak boleh menyesali masa lampau. Mari kita lihat ke depan dengan optimis dan semangat bahwa Tuhan pasti akan membawa kita, dan besok pasti lebih baik lagi,”harap Gubernur diakhir sambutannya.

Perayaan Natal gabungan Pemprov PBD, TNI/Polri dan Masyarakat dengan Ketua Panitia Drs Yakob Karet, M.Si dihadiri Wakil Gubernur Ahmad Nausrau, S.Pd.I, MM,  Ketua MRP PBD, Alfons Kambu, anggota Badan Pengarah Percepatan Pembangunan Otonomi Khusus Papua (BP3OKP) Otto Ihalauw, Ketua MRP Alfons Kambu, Wali Kota Sorong, Septinus Lobat, SH M.PA, Wakil Wali Kota Sorong, H. Ansar Karim, A.Md, unsur Forkopimda, masyarakat dan ASN di lingkup Pemrov Papua Barat Daya.

Menunjukkan bahwa semua sama tanpa ada perbedaan, dalam konsumsi yang disediakan panitia, Gubernur dan para pejabat lainnya serta tamu undangan, semua santap siang dengan nasi kotak. (min)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.